Sabtu pagi yang manis semanis klepon. Rangkaian acara dari Pekan Kebudayaan Nasional dengan tema Kreasi Jajanan Pasar Tradisional Indonesia 2019 pada 6 Juli 2019 sedang berlangsung di Museum Nasional Indonesia. NCC, Natural Cooking Club, membawa jajanan pasar tradisional berkumpul di Ibukota. Makanan yang enak akan membuat #IndonesiaBahagia.
Peserta yang datang nampak begitu antusias. Identik dengan kata ‘memasak’, acara ini didominasi oleh kaum ibu-ibu. Kerumunan ibu-ibu yang asyik berfoto sudah terlihat bahkan semenjak acara belum dimulai. Kue-kue tradisional pun ikut eksis di kamera.
“NCC?” sapa pembawa acara untuk memancing semangat peserta.
“YES!”, sahut para peserta dengan gegap gempita dan semangat sambil mengangkat tangannya tinggi-tinggi.
Sekitar pukul sembilan pagi, terdengar lantunan Indonesia Raya yang menandakan dimulainya acara Home Made Food Fiesta 2019 ini. Semua peserta berdiri dan dengan lantang menyanyikan lagu kebangsaan. Pembukaan acara yang termasuk dalam Pekan Kebudayaan Nasional ini juga dihadiri oleh perwakilan dari Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan yang memberikan sambutan. Setelah berbagai sambutan, acara kemudian dilanjutkan dengan demo memasak.
Demo memasak dilakukan langsung oleh penggagas NCC dan Chef Rendy, selaku bintang tamu. Pada demo masak tersebut memperlihatkan bagaimana caranya memasak klepon, onde-onde dan kue ku. Jajanan pasar klasik yang masih menjadi raja bagi selera orang Indonesia. Pembawa acara juga menarik tiga orang peserta untuk ikut berpartisipasi dalam membuat kue-kue tersebut. Pada tiap akhir menu juga dilemparkan beberapa pertanyaan untuk para peserta dengan bingkisan menarik yang akan diberikan bagi mereka yang bisa menjawab. Peserta tidak hanya sekadar melihat demo memasak, ada juga perlombaan menata dan menghias kue-kue tradisional bagi yang berminat. Perlombaan ini dibagi menjadi dua jenis, kategori individu dan kelompok. Peserta diberikan waktu selama dua puluh menit untuk menyusun dan menghias kue tradisional yang sederhana menjadi lebih indah dan elegan. Hal unik terdapat pada kategori individu. Ditengah dominasi 17 orang ibu-ibu, 2 orang bapak-bapak tidak mau kalah saing dan ikut bergabung dalam perlombaan, sedangkan untuk kategori kelompok diisi oleh tiga orang dalam satu kelompok.
Dalam lomba menyusun dan menghias jajanan pasar, ditemukan berbagai kue-kue tradisional dari yang sering hingga sangat jarang dijumpai. Mulai dari kue talam betawi, pak ipuk atau kubang boya, amparan tatak pisang hingga kue-kue jajanan pasar asal Sumatera. Berbagai kreativitas yang unik dan menarik banyak dijumpai di sini, misalnya kue cucur yang dirangkai layaknya rok boneka Barbie. Penilaian dalam lomba ini bukan hanya keindahan, tetapi mencakup juga soal rasa. Indah juga enak, sangat menggiurkan bukan?
Natural Cooking Club atau biasa disebut NCC merupakan sebuah komunitas untuk para penyuka makanan, baik yang suka memasak maupun yang hanya sekadar hobi makan. Komunitas ini memiliki misi untuk menggerakkan ekonomi dari dapur sendiri, dan ‘misi tidak resminya’ yaitu masuk surga sama-sama. Komunitas yang sudah bediri sejak Januari 2005 itu, kini sudah memiliki anggota lebih dari tujuh belas ribu anggota.
Dalam acara ini juga terdapat Potluck Exhibition. Potluck Exhibition merupakan suatu kegiatan di mana peserta akan membawa ‘sesuatu’ baik berupa makanan maupun perlengkapan pendukung untuk makan, isalnya peralatan makan, alas makan hingga plastik sampah. Potluck ini akan menciptakan suasana yang lebih hangat dan membaur. Tiap-tiap peserta akan memenuhi kebutuhan untuk tiap-tiap peserta lainnya. Panitia juga menyediakan es krim dan kopi susu untuk peserta.
Acara ini masih berlanjut hingga siang hari. Setelah potluck dan jeda makan siang, acara dilanjutkan dengan talkshow. Para peserta terlihat sangat memerhatikan dan menikmati pembicaraan pada talkshow. Pembicara talkshow pun datang dari anggota Natural Cooking Club itu sendiri.
Topik yang diangkat dalam talkshow tersebut berupa kisah-kisah kesuksesan dari anggota Natural Cooking Club. Menurut mereka, bergabung dengan NCC sangat membantu perekonomian dan bisnis mereka. Mulai dari mampu memulai usaha catering hingga menjual kue ratusan ribu. Menurutnya juga, NCC banyak memberikan keuntungan baik membuka jalan untuk bisnis maupun meningkatkan kemampuan untuk memasak dan menyajikan hidangan.
Setelah talkshow dilakukan, rangkaian acara selanjutnya adalah pengumuman hasil lomba yang telah dilaksanakan sebelumnya. Bagian yang paling ditunggu-tunggu oleh para peserta. Harapan untuk menjadi pemenang terlihat pada wajah-wajah peserta lomba. Hingga akhirnya acara ditutup dengan sesi foto dan ramah tamah.